Pesan sponsor!

2009/06/20

My Mighty Princess (2007)

Kang So-hwi (Sin Min-ah) merasa bosan sekali hidup dengan kekuatan alam yang dimilikinya. Kekuatan itu selalu berhasil membuat para pria kabur karena So-hwi terlihat terlalu kuat dimata pria yang tentu saja itu menakutkan. Maka saat dia masuk ke jenjang pedidikan kuliah, dia bertekad untuk berpura-pura menjadi seperti wanita kebanyakan. Lembut, memanjakan dan lemah. Apalagi So-hwi suka pada cowok pemain Hookey Joon-mo (Yoo Geon) dikampusnya membuat ia semakin membulatkan tekadnya.
~So-hwi dan Joon-mo saat dalam pesta~

Pilihan So-hwi itu ditentang oleh ayahnya (yang ahli pedang) karena takut tidak ada penerus ilmu pedang yang dimilikinya. Tapi karena So-hwi sudah bertekad dia tidak menggubrisnya. Dia asik dengan dunia barunya.

Sampai suatu hari, ayah So-hwi terluka parah oleh karena Heuk-bong. Heuk-bong merupakan iblis yang akan membunuh setiap ahli pedang. Melihat ayahnya terluka sangat parah (sebadan-badan diperban), So-hwi bertekad untuk membalas dendam. Karena selainmelukai ayahnya, ternyata Heuk-bong juga yang membuat ibunya meninggal. Dengan tekad itu, So-hwi belajar ilmu pedang yang dicatatkan ayahnya disebuah buku.

Saat bulan purnama bersinar terang, So-hwi akan bertarung dengan Heuk-bong. Tapi anehnya bukan Heuk-bong yang datang justru malah teman sejak kecilnya Il-yeong (On Joo-wan) yang datang. Ternyata teman kecilnya itu telah dihipnotis oleh Heuk-bong untuk mengalahkan So-hwi. Bagaimanakah pertarungan itu? Akankah dimenangkan oleh So-hwi atau Heuk-bong dalam tubuh teman kecilnya?
~Il-yeong dan So-hwi dalam salah satu adegan~

Walaupun film ini dimainkan oleh Sin min-ah, saya merasa bosan pada film ini. Karena saya gak suka film kungfu sih.. hehehe.. trus saya merasa alurnya lambat. Tapi walaupun membosankan setidaknya saya bisa tertawa sedikit karena ada beberapa scene yang menampilkan kekocakan.

1 comment:

KoreanAddicted