Pesan sponsor!

2012/03/24

Geli-geli Manis si 'Poop' dari Korea

http://images.detik.com/content/2012/03/24/294/aycepooppangctt.jpg
Kalau orang Jepang punya taiyaki, orang Korea punya ddong ppang. Yang satu ini bentuknya seperti "pup". Banyak orang tertarik, meski banyak juga yang geli. Tetapi, bagi orang Korea makan kue ini justru membawa keberuntungan.

Orang Korea memang sangat kreatif dalam menciptakan berbagai jenis camilan unik. Salah satunya adalah yang banyak disukai yaitu Ddong Ppang. Secara harafiah, Ddong Ppang dapat diartikan "Poop Bread". Apalagi ditunjang dengan bentuknya yang unik mirip kotoran alias pup. Bentuknya kecil-kecil dan biasa dijual di pinggiran jalan terutama di daerah insadpong.
http://farm3.staticflickr.com/2451/3683070281_cd75468f79_z.jpg
Meski di negara lain kotoran alias "pup" diartikan jorok atau tidak sopan, di Korea justru malah sebaliknya. Orang Korea menganggap bahwa pup dianggap melambangkan keberuntungan. Bahkan jika seseorang bermimpi tentang kotoran maka menjadi petanda baik alias bakal mendapat keberuntungan. Keyakinan ini memang sedikit mirip dengan taiyaki, dimana orang Jepang juga menganggap ikan sebagai pembawa keberuntungan.

Ddong Ppang boleh dibilang sebagai pancakes-nya orang Korea. Terbuat dari bahan sederhana mirip seperti bungeoppang atau kue ikan yang diisi oleh es krim yang juga popule. Ddong Ppang biasanya diisi dengan kacang azuki atau pasta kacang merah di bagian tengahnya.
http://www.foodquesttv.com/wp-content/uploads/2011/05/chobungg.jpg
Ukurannya sedikit mungil dan setiap membeli pengunjung akan memperoleh sebuah kantong kertas yang unik. Pada kantong kertas tersebut terdapat gambar-gambar dan langkah-langkah cara memakan si Ddong Ppang. Selain bentuknya yang lucu dan dipercaya membawa keberuntungan, Ddong Ppang juga menjadi populer karena rasanya yang enak.

Untuk sebuah Ddong Ppang dihargai 2000 won atau sekitar Rp 16.250,00. Tak terlalu mahal bukan? Wah, kalau jalan-jalan ke Korea tentunya icip-icip Ddong Ppang ini tak boleh dilewatkan ya!
http://www.foodquesttv.com/wp-content/uploads/2011/05/onepoo.jpg







source: http://food.detik.com/read/2012/03/24/101844/1875316/294/geli-geli-manis-si-poop-dari-korea|shared by koreabanget!

1 comment:

  1. waahhh namanya Dong Pang ya?? beda sama Hopang ya??hehe... di Indonesia ada gak?? oya chingu, aktif di blog kan?? kenapa gak ikut lomba blog aja, saya juga ikutan... coba aja cari di google: Touch Korea Tour dr KTO Indonesia. lumayan kesempatan ke Korea gratis.. atau gak, link nya ada kok di blog saya..hehe

    stylish generation

    ReplyDelete

KoreanAddicted